SEMARANG-Kabar bahagia belum lama ini datang dari Universitas Pandanaran (Unpand) yang berkampus di Jalan Banjarsari Barat No 1, Tembalang. Unpand baru saja meraih atau mendapatkan akreditasi institusi dengan nilai B yang diperoleh dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dengan No SK 4253/SK/BAN-PT/Akred/PT/XI/2017.

“Bersyukur dan alhamdullillah berkat kerja keras bersama dengan para civitas akademika. Selama 21 tahun berdiri baru sekarang ini pecah telor,” jelas Rektor Unpand Ir Djoko Saryono MSc dalam rilisnya usai menghadiri syukuran akreditasi di Kampus Unpand, kemarin.

Djoko mengatakan, dari 4.529 perguruan tinggi di Indonesia baik PTN/PTS baru sekitar 473 perguruan tinggi yang berhasil meraih peringkat dengan mutu akreditasi institusi B atau kurang lebih 10 persen. “Ini terasa ada kepuasan batin tersendiri setelah meraih akreditasi B. Seperti menjadi catatan sejarah Civitas Akademika Universitas Pandanaran beserta stakeholdernya,” ujarnya.

Sementara dalam acara syukuran perolehan akreditasi di kampus kemarin juga dihadiri Ketua Yayasan Abdi Masyarakat Dra Harini Krisniati MM, istri Rektor Unpand Angelina Irna bersama para dosen dan karyawan di lingkungan kampus. Mereka senang dengan rasa kebersamaan bersyukur dengan menggelar doa dan syukuran sebagai terima kasih kepada Tuhan Yang Maha Esa. (04).